Tampilkan postingan dengan label Anda. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Anda. Tampilkan semua postingan

Pelajaran 27 dan 28 : Karunia Roh dan berdirinya gereja Tuhan (2)

Dasar Pembelajaran :
Kisah para rasul 1 dan 2 dan garis besar kitab Kisah Para Rasul  

Pendahuluan (Kisah Para Rasul) 

Kita masuk dalam Kitab baru yang ditulis oleh Lukas hal ini dibuktikan dengan Kisah para rasul 1 : 1 yang sama dengan Lukas 1: 1-4. Bahwa buku ini menjadi sambungan dari saksi yang ditulis oleh Lukas dalam kitab injil Lukas. 

dalam Kitab ini banyak akan dijelaskan tentang 
  • Bagaimana gereja berdiri ( Kisah Para Rasul  1-4), 
  • Penganiayaan dan penyebab penyebaran ( Kisah Para Rasul 5-8) , 
  • Saulus bertobat dan orang non Yahudi mendengar Firman ( Kisah Para Rasul 9-12)
  • Perjalanan Paulus pertama dan kedua ( Kisah Para Rasul 13- 16 ) 
  • Perjalanan kedua selesai dan permulaan perjalanan ketiga ( Kisah Para Rasul 17-20 )
  • Perjalanan ketiga  selesai dan Paulus ditangkap ( Kisah Para Rasul 21-24 )
  • Paulus di hadapan Agripa dan perjalan ke Roma ( Kisah para Rasul 25- 28 ) 

Hancurnya peradapan di akhir zaman


Sodom dan gomoro  berbicara tentang emosi dan psikis manusia di dunia yang kacau.

- Pendahuluan 

Manusia akhir zaman adalah manusia yang memiliki serangakian  tekanan dalam emosi dan psikis yang mereka sadari maupun tidak. Dimana secara perlahan kondisi dalam dunia "Modern" menuntut semua manusia untuk tunduk dalam sebuah sistem " kekuatan pemerintah". 

Dalam beberapa artikel yang lalu, kita telah membahas bagaimana manusia khususnya manusia yang ada di akhir zaman akan mengunakan logika semu dan mengatur psikir dan emosi yang meledak dan menyalahkan orang lain untuk menunjukan kekuatan , pemikirannya dan otoritasnya. 

Sehingga orang yang "lemah" akan tunduk kepada dia. Dan diapun akan tunduk kepada sistem yang dia rasa logis dan lebih kuat darinya. Hal ini memang agak sulit terdefinisikan secara jelas. Mungkin saat ada membaca ini, anda akan berpikir maksudnya apa ? Kita akan belajar dan melihat banyak hal yang akan  menjadi landasan bahwa anda dalam sebuah kontrol.  Dimana kontrol yang ada, akan membawa anda untuk melakukan "bunuh diri" dalam emosi, psikis dan bahkan kerohanian anda.  Mari kita lihat... 

- Perubahan sosial budaya 

Ini pernah kita bahas panjang dan lebar dalam "sosial budaya dan tatanan kehidupan Baru" , anda dapat melihat secara sejarah bahkan kehidupan kerohanian saat ini  yang terus menerus tergerus oleh ketetapan dunia.  Bahkan saat ini kita melihat gereja atau agama pun akan mempunyai kiblat ke dunia modern dibandingkan apa itu dasar pengertian sebenarnya. 

Bahkan kebenaran itu sendiri banyak dimodifikasi oleh orang yang punya kekuatan, pemikiran dan otoritas. Sehingga banyak dari mereka membuat gerakan tersendiri tanpa mengetahui dasar atas segalanya. Mereka berdiri atas kebenaran yang mereka tahu, kegemaran mereka dan yang menerima mereka.   Hasilnya kelompok ini sendiri memiliki kekuatan mereka sendiri, pemikiran dan otoritasnya sendiri.  

Sehingga orang yang lebih "lemah" akan melihat hal itu dan mencoba melakukan hal yang sama agar kembali mendapatkan kekuatan, pemikiran dan otoritasnya kembali. Dan hal ini terus menerus seperti bola ping-pong yang semakin lama semakin membesar dengan sistem dunia modern di dalamnya. Dan orang orang yang mempertahankan kebenaran, semakin lama semakin menghilang dan hanya beberapa yang sanggup bertahan dalam kehinaan dan penghinaan dunia modern.  Semua orang akan berusah merebut dan mendekati apa yang disebut dengan tren yang membawa mereka jauh dari dunia kebenaran. 

-  Perubahan Teknologi 

Hal ini juga pernah dan sampai sekarang kita bahas tentang Metaverse dan Gilgaverse. Dimana sebenarnya dan tujuan utamanya  dari Metaverse maupun Gilgaverse adalah mencari sebuah pengakuan dan keabadian dari kekuatan, pemikiran dan otoritas yang telah ada dan telah berkembang selama ini.  

Sehingga perubahan teknologi ini memunculkan sebuah resisten yang diakui oleh semua dan menyatakan sebuah hal yang kokoh dan tidak dapat digulingkan. Dengan resisten yang ada dan berkembang ini, Maka membuat teknologi menjadi salah satu dasar acuan bagi perubahan sosial budaya yang kita bahas sebelumnya. 

Bahkan dengan resistensi teknologi yang semakin liar, manusia di akhir zaman membuat sebuah "framing"  atau gambaran bahwa apa yang dimunculkan dan dibagikan adalah sebuah hal yang benar dan membuat orang lain harus ikut dan mengikuti apa yang ditampilkan dan ditunjukan oleh teknologi itu. 

Dan bagi yang tidak mengikuti serta mencoba keluar dari resistensi tersebut, akan tertinggal, kuno, bahkan sudah tidak ada harganya lagi. Sebenarnya hal ini menjadi sebuah tragedi dan sangat miris, seharusnya teknologi hanya pendukung dan penyampai informasi yang baik, berbalik menjadi dasar dan membuat aturan untuk semuanya. 

- Tragedi dan Kemirisan

Apa yang ditampilkan oleh resistensi perubahan teknologi ini membawa pada perubahan sosial budaya. Dimana sikap keras, sikap mengejek , sikap tidak menghargai orang lain, sikap tidak acuh, merasa apa yang dipunya benar , dan sikap tidak peduli untuk menjaga sebuah kebenaran adalah sah. 

Maka apa yang menjadi perkataan dalam Firman Allah menjadi nyata dan terbukti dan benar. Hal ini terdapat dalam  2 Timotius 3:1-5 dikatakan demikian : 

Ketahuilah bahwa pada hari-hari terakhir akan datang masa yang sukar. Manusia akan mencintai dirinya sendiri dan menjadi hamba uang. Mereka akan membual dan menyombongkan diri, mereka akan menjadi pemfitnah, mereka akan berontak terhadap orang tua dan tidak tahu berterima kasih, tidak mempedulikan agama, tidak tahu mengasihi, tidak mau berdamai, suka menjelekkan orang, tidak dapat mengekang diri, garang, tidak suka yang baik, suka mengkhianat, tidak berpikir panjang, berlagak tahu, lebih menuruti hawa nafsu dari pada menuruti Allah. Secara lahiriah mereka menjalankan ibadah mereka, tetapi pada hakekatnya mereka memungkiri kekuatannya. Jauhilah mereka itu!
Bahkan Paulus pun mengatakan bahwa mereka menjalankan ibadah, secara nyata bahwa perubahan sosial budaya dan teknologi ini masuk dalam dunia Keagamaan ( gereja ). Hal ini menjadi sangat tragis dan miris, dimana gereja yang seharusnya menjadi tempat untuk mengenal Tuhan Yesus Kristus, saat ini menjadi tempat yang penuh dengan entertainment yang di poles dan dimake up serupa dan semenarik mungkin untuk mendapatkan jiwa. 

Ketika kita melihat perubahan teknologi dan sosial budaya dalam gereja, apakah jiwa menjadi hal yang utama atau uang yang dibawa jiwa itu ? Ini sebenarnya sangat mengerikan. Dimana pengajaran untuk mengenal Tuhan, setia dan berharap menjadi omongan semata  bagi para orang yang berbicara atas nama Tuhan. 

Tetapi berbahagialah orang yang kesukaanya adalah mendengarkan Firman Tuhan Dan yang merenungkan siang dan malam (Mazmur 1:2-3 TB).

-Pergeseran makna dan logika manusia

Di hari-hari terakhir manusia akan merubah beberapa hal yang menurut mereka harus di rubah dan tidak sesuai dengan mereka. Hal ini terjadi pada pemikir, tokoh-tokoh, bahkan orang yang dituakan oleh beberapa orang dianggap lebih mengerti, tetapi tidak mendalami apa yang menjadi makna dari suatu hal.

Mereka akan berpikir ini tidak sesuai dengan zaman lagi dan butuh perubahan di era moderen yang semakin maju dan peradapan yang semakin cepat. Hal ini pernah kita pelajari dalam artikel  " sosial budaya dan tatanan dunia baru" . Dimana manusia melihat sebuah kebenaran berdasarkan validasi orang di sekitar dan bahkan dunia mengakuinya. Walaupun hal tersebut adalah semu dan cenderung salah.

Sehingga orang yang mengenal serta mempertahankan kebenaran akan berhenti untuk berbicara dan hanya melihat segala hal yang terjadi, sesuai dengan apa yang Tuhan Yesus Kristus tunjukan kepada mereka . Karena siapa yang mengenal Tuhan Yesus Kristus, akan ditunjukan dan memberikan perintah apa yang harus dia lakukan. 

Dan secara perlahan dan mau tidak mau, makna dan prinsip logika manusia semakin lama semakin pudar dengan sistem Baru yang membawa mereka kepada " pengetahuan Baru". Hal ini membuat orang secara prinsip akan berubah dengan kata "toleransi" terhadap segala hal yang dilarang dan membenarkan hal yang salah.

- Media Baru yang menhidupkan tren 

Dengan perkembangan teknologi baru yang semakin cepat dan tidak terukur sampai saat ini, membuat manusia secara perlahan mulai bergeser pada "fakta" yang ada dalam media. Di mana media menjadi salah satu standard baru, dimana siapa yang memiliki pengikut paling banyak , disenangi , dan pengaruh yang besar menjadi patokan atau landasan sebuah kelompok dan kehidupan manusia. 

Secara sadar maupun tidak, media baru ini membuat sebuah hukumnya sendiri dalam dunia. Dimana hukum itu akan berkata kamu salah atau aneh , jika kamu tidak memiliki atau tidak mempopulerkan apa yang kamu lakukan. Tetapi hal yang aneh yang dapat popular dan  mendapatkan simpati harus diikuti jika tidak mau dianggap aneh atau ketinggalan. 

Maka genaplah segala hal yang dikatakan oleh Firman Tuhan dalam Matius 22:14 bahwa di hari terakhir banyak orang yang di panggil, tetapi sedikit yang dipilih menjadi anak Tuhan , dan lebih sedikit lagi yah setia kepada Tuhan. 

Kenapa demikian ? Karena segala hal bukan berdasar pada standard  kebenaran yang absolutely  yang pernah kita bahas dalam " sosial budaya dan tatanan dunia baru", melainkan kepada hukum yang media baru atau hukum pasar dalam terbentuknya tren yang terjadi di dunia. 

Bagi dunia ini adalah perkembangan yang luar biasa, karena bisa secara demokasi dan keterbukaan. Dimana jika tidak ada "fakta", Maka dikatakan kuno atau salah atau hanya asumsi atau apapun yang tidak perlu diikuti dan perlu dihancurkan. 

Inilah kehancuran peradapan dunia seperti Sodom dan gomora ( kejadian 19) bahkan seperti peristiwa Air Bah (kejadian 7)  dan inilah menjadi tandanya bagi kita. 

Apakah kita mau memperdulikannya atau tidak ? Apakah kita mau mendengarkan suara Tuhan atau tidak ? Semuanya tergantung hidup kita dan bagaimana kita punya hubungan dengan Tuhan Yesus Kristus. Kiranya Tuhan Yesus Kristus tolong kita semua.... Amin 




Renungan Harian Remaja GPdI

Overview of The Book of the REVELATION - Zay Zeen

Why Should We Care About The Book of the REVELATION?
  • Two of the seven principles of Christ deal with the resurrection of the dead in Christ and eternal judgment.
  • Nearly half of the books of the Bible address occurring events in the last days.
  • Jesus tells us to watch and be on guard.
  • A number of Jesus’ parables address his Second Coming.
  • John the apostle says that we would be blessed if we read the prophecy of the Revelation.
  • What we believe about the last days will affect how we approach life and our walk with Christ in light of the judgment we’ll receive for our deeds when he returns.
  • What we know and understand about the last days can prepare us to be discernible and effective witnesses in that time.
  • What we know and understand about the last days can prepare us to be able to discern the lies and deceit of the antichrist.
  • What we know and understand about the last days can determine which category of Christians we’ll be part of in those days.

      KELUARGA YANG BERIMAN

      PENDAHULUAN

      Menurut Kitab Suci, Allah menciptakan keluarga untuk menjadi berkat kepada manusia.  "Sebab itu seorang laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan isterinya, sehingga keduanya menjadi satu daging (Kejadian 2:24)."
      Karena Allah menciptakan pernikahan dan keluarga, Ia mempunyai prinsip-prinsip untuk menuntun hubungan suami/isteri dan orang tua/anak-anaknya.  Kalau prinsip-prinsip di bawah ini diterapkan, maka pernikahan anda akan diberkati oleh Tuhan dan menjadi sumber kebahagiaan.

      Dalam pelajaran ini, kita akan belajar prinsip-prinsip di bawah ini:

      1)         Suami adalah kepala, jadi dia bertanggung jawab untuk memimpin keluarganya.
      2)         Suami harus mengasihi isteri seperti Isa Al-Masih mengasihi jemaatNya.
      3)         Suami harus mengembangkan bakat-bakat dan karunia-karunia isteri.
      4)         Isteri adalah penolong bagi suaminya.
      5)         Isteri harus menghormati suaminya.
      6)         Suami dan isteri harus mendidik anak-anaknya.

      #materi_pelajaran : Rangkuman Firman Tuhan tahun 2017

      Ringkasan Firman Tuhan yang telah di kumpulkan selama satu tahun ini telah pelajari dan  di bahas dalam pelajaran Alkitab dan Firman Tuhan di hari Minggu dan beberapa kebaktian di GPdI Ketapang - Khususnya kebaktian 1

      Besar harapan  dengan adanya  ringkasan ini, kita sama sama bisa saling menguatkan dan saling  medukung dalam melayani Tuhan dengan hati yang murni dan berkenan kepada Tuhan Yesus Kristus.

      Biarlah semuanya ini untuk kemuliaan nama Tuhan Yesus Kristus saja. Kami pun mengucapkan

      Selamat Tahun Baru 2018  
      Besar harapan kami di tahun depan agar kita semua semakin setia kepada Tuhan Yesus Kristus, semakin mengerti akan kehendak Tuhan dan melakukan segala sesuatunya dengan segenap hati dan pikiran untuk kemulian nama Tuhan Yesus Kristus .. 

      Jika ada masukan  dan tanggapan mohon diinformasikan kepada kami di



      Selamat membaca dan belajar Firman Tuhan .. Tuhan Yesus memberkati kita semua.


      #Materi_Pelajaran_Alkitab : Kitab Yudas

      Kitab Yudas merupakan  Kitab  yang berisi  tentang  peringatan dan  meneguhkan untuk  orang orang percaya agar tetap  mempertahankan Iman dan tetap setia kepada Tuhan serta melakukan kehendak Tuhan

      Kitab ini di tunujukan kepada orang orang yang percaya di daerah Ditunjukan untuk 12 suku Israel di luar palestina agar selalu percaya dan setia kepada Tuhan terlebih dari pengajaran pengajaran yang tidak benar dan keluar dari Firman Tuhan .

      Penganjar : Pdt. Desima Pangaribuan
      GPdI Ketapang 2017 CopyRight



      #Materi_Pelajaran_Alkitab : Kitab Yosua

      Catatan Tambahan Pelajaran Alkitab Berea 2017
      GPdI Ketapang, Kramat, Soho

      KITAB YOSUA

      warisan yang diterima sebagai pengenapan janji Allah kepada Abraham.

      Oleh Pdt. Agustinie Sitohang


      Kitab Yosua merupakan sejarah ( sampai pada kitab Ester) sambungan dari Kitab sefer hatorah ( ibrani ) atau Pentatukh ( bahasa yunani) Artinya Penta : lima , Toikos : gulungan kitab atau pelaksanaan , 5 kitab yang harus mereka laksanakan oleh orang Israel. sehingga bagi orang Yahudi kitab ini merupakan penggenapan janji Allah kepada orang Israel.

      #Materi_Pelajaran_Alkitab :AntiKristus & Iluminati

      Pelajaran Alkitab: 
      AntiKristus dan iluminati 
      oleh  Pdt Hanniel Jehoshua Vd Krogt , S.Th., M.Pd.K., D.Th




      1 Yoh.2:18-20
      Dua penyebutan yang “identik” dan homogeneity (keserbasamaan):

      • Seorang antikristus

      menunjuk pada oknum/ seorang pemimpin bahkan penguasa dengan multi kemampuan: negarawan, politikus, ekonom dan religionist, tetapi dengan semangat menentang Yesus Kristus.


      • Banyak antikristus

      roh antikristus; kelompok sosial-agama dengan semangat anti terhadap Tuhan Yesus Kristus (bahkan kelompok kristen yang anti pengurapan) serta anti terhadap Firman Allah yang hidup.

      Kronologi kedatangan AntiKristus 
      Dan 9:25 - Harus datang terlebih dahulu “Mashiah nagid” sesudah periode sabat ke-69 dari penetapan “Firman bahwa Yerusalem akan dipulihkan dan dibangun kembali ”.

      #KKR : God Will Make Away @GPdI_Petra_Gading_Serpong dan Komik Engkau Berharga

      Anda memiliki beban yang berat dalam hidupmu ?

      Tidak tahu harus kemana dan bagaimana ??

      Hadirilah dan temukan jawabannya di sini



      Untuk info lebih lanjut dapat menghubungi
       Pdt. Gomgom Parasian Sitorus, S.E.,M.Th.
      (081310767070, 085780207070, 087878887070 )
      ------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------








      ...........................................................................................................................................................

      PETRA Comunity Service GPDI Petra Gading Serpong Ruko Great Western Hotel blok AA2 NO 20-21Tangerang 


      Semangat Membangun Generasi Masa Depan - Pdt. Daniel w. Peterson


      Pendahuluan

      1. Tujuan
      Materi ini akan memperluas visi pemimpin dan pelayan sidang jemaat dalam memperlengkapi para penerus dan generasi masa depan. Setiap pekerja dalam ladang Tuhan butuh untuk memandang kepada sesuatu yang lebih besar dari dirinya sendiri. Kita butuh visi yang tertuju kepada Yesus dan roh yang dihidupkan oleh api Roh Allah.

      1. Tantangan
      Alkitab mengatakan dalam Kisah Rasul 13:36 bahwa Daud “melakukan kehendak Allah pada zamannya”. (Versi Bahasa Inggrisnya berarti: “melayani kehendak Allah pada angkatannya sendiri”) Rencana Allah yang mulia mengandung strategi untuk menilai dan melaksanakan kehendak-Nya pada generasi kita dan seterusnya.

      Waktu yang kita gunakan untuk bersekutu dengan Yesus menghasilkan sebuah visi dalam hidup kita. Visi ini berasal dari hati Allah sendiri. Kita akan termotivasi dengan hal-hal yang menjadi prioritas Tuhan, yang menguatkan komitmen kita untuk memenuhi panggilan-Nya dalam hidup kita.

      Saat kita mengerti hati Allah, kita menangkap passion-Nya supaya semua generasi bisa diselamatkan!

      Penting bagi kita untuk menemukan arti dari kehidupan yang mempunyai integritas. Penting juga bagi kita untuk mengerti bahwa kehidupan seperti ini tidak hanya menyenangkan Allah, tetapi juga menyatakan kasih-Nya kepada dunia.

      Kita akan belajar bagaimana integritas bisa dikompromikan dalam pelayanan dan bagaimana caranya untuk memulihkan integritas lagi. Pada akhirnya, kehidupan yang dijalani dengan integritas akan memahami nilai investasi setiap hari untuk hal-hal yang mempunyai nilai kekal! (2 Korintus 4:18)

      Selamat Belajar Tuhan Yesus memberkati  

      Pelayanan Pastoral

      Mempunyai banyak masalah ??


      tidak tahu  berbagi dengan siapa ?? 


      Setiap masalah pasti ada jalan keluarnya 


      Tuhan Yesus 
       jawaban atas segalanya 

      tetapi  ingin  membagi  kepada teman / seseorang yang terjamin kerahasiakannya 

      Saudara dapat menghubungi kami  dengan