GPdI Green Lake City : Anak Hebat #dailybread #kidsandteens

Velly sedang curhat kepada Anya sahabatnya. Air matanya bercucuran. Velly bercerita tentang papi maminya yang bertengkar hebat dari semalam. Papi Velly minta mami Velly masak buat keluarga, jangan pesan makanan di luaran terus karena kondisi keuangan yang bermasalah sejak pandemi. Mami Velly merasa keberatan karena mami Velly bekerja sebagai dokter. Sejak pandemi kesibukannya bertambah sehingga kalau harus masak setiap hari mami Velly tidak sanggup. Apalagi mami harus cepat-cepat pergi ke rumah sakit karena tugasnya itu. Karena belum menemukan kesepakatan, papi mami Velly jadi berantem. Kasihan ya... 

Velly yakin Anya akan menjaga rahasianya karena Anya sahabat yang bisa dipercaya. Selama ini mereka saling menjaga rahasia. Tapi Velly tidak tahu ada telinga yang lain yang mendengar curhatannya. Dia adalah Carlota. Setahu Velly dan Anya, Carlota memilih tidur di jam istirahat ini karena di pelajaran PKN tadi Carlota terus menguap sehingga ditegur guru. Setelah pelajaran PKN selesai dan waktunya istirahat, Carlota mengambil jaket yang dibawanya dan menutup wajahnya dengan jaket itu. Bahkan Anya sempat mendengar dengkuran halus Carlota. 

Tapi dasar Carlota, dia memang terkenal jagoan nguping dan bergosip. Telinganya peka sekali bila ada bahan cerita yang bisa dijadikannya gosip. Bayangkan, sekalipun Velly bercerita pada Anya dengan suara rendah dan nyaris tak terdengar, Carlota masih sanggup mendengarnya. Bahkan disaat ia sedang tertidur karena mengantuk berat, ngantuknya bisa hilang dalam sekejab demi menguping. Seolah-olah ada antena khusus pada telinganya itu. 

Pernah Carlota dijuluki ngengat lilin oleh teman-temannya. Kalian tahu ngengat lilin itu apa? Ngengat lilin adalah binatang yang memiliki pendengarannya 150 kali lebih baik dibanding manusia. Mereka bisa mendengar frekuensi 100 hertz lebih tinggi daripada kelelawar. Anehnya, Carlota justru bukan merasa tersindir dengan julukan itu malah dia bangga hati. Astagaaa... 

Banyak teman yang tidak suka dengan kelakuannya yang suka kepo dengan masalah orang serta bergosip, tetapi tetap saja banyak juga yang tertarik mendengar bocoran informasi darinya, sehingga Carlota besar kepala, merasa dirinya banyak fans. 

Benar saja, keesokan harinya kisah tentang pertengkaran papi mami Velly sudah tersebar kemana-mana. Bahkan lebih parah dari cerita yang Velly ceritakan pada Anya. Cerita yang tersebar adalah orang tua Velly bangkrut sampai tidak punya uang beli makanan dan Velly akan dimasukkan ke panti asuhan. Waduhhhh... Parah ya. 😱

Nah anak-anak, ada beberapa pelajaran yang bisa kita tarik.

1. Jangan bocorkan rahasia orang tuamu dan mempermalukan mereka

Meskipun mereka bersalah, ingatlah tidak ada manusia yang sempurna di muka bumi ini. Ingatlah akan salah satu anak Pak Nuh yang bernama Ham. Kesalahan ayahnya ditertawakannya bahkan ia menceritakan kesalahan itu pada saudara-saudaranya. Itu sikap yang tidak baik. Tidak ada anak yang diberkati di muka bumi ini bila tidak mengasihi dan tidak menghormati orang tuanya. Bila hatimu merasa berat dan sedih, curhatlah kepada Bapamu di sorga. Selain Dia tidak akan membocorkan rahasiamu, Ia akan menolongmu dan menyelesaikan masalahmu itu. 

2. Belajarlah untuk memimpin dirimu sendiri. 

Orang yang hebat adalah orang yang memimpin dirinya untuk tunduk pada Firman Tuhan. Salah satu sikap memimpin diri sendiri dibuktikan dengan menguasai lidahnya. Ga perlu kepo dengan urusan yang bukan urusanmu, apalagi bila hal itu sifatnya masalah. Sudah kepo, nyebar-nyebarin cerita pula.  Ih... Malu-maluin ah. Cantik-cantik, ganteng-ganteng, eh mulutnya bocor. 🤣🤣🤣

3. Saat tanpa sengaja kita mendengar masalah orang lain, ketahuilah belum tentu masalahnya sama persis dengan yang kalian dengar.

 Seringkali sebuah cerita itu diberi "bumbu-bumbu" alias dibesar-besarkan. Cerita kepada seseorang, lalu disampaikan kepada orang lain biasanya menjadi cerita yang berkembang lho. Sudah tidak sama lagi, malah semakin dahsyattt. 💥💥💥

Anak Tuhan Yesus harus punya kasih seperti Dia. Saat tanpa sengaja kamu tahu masalah seseorang, cukup doakan dia dengan kasih yang tulus. Dan bila kamu memiliki kelebihan makanan atau pakaian atau apa saja, lalu melihat temanmu sedang kekurangan, sikap yang keren dan bijaksana adalah dengan sepengetahuan orang tuamu, kamu berbagi berkat dengannya, dan jadilah teman yang baik dengan tidak menyebar-nyebarkan berita tentang temanmu itu.

Jangan lupa juga bila orang tuamu bersalah, doakan mereka. Itu baru anak hebat. Percayalah tidak ada doa yang tidak dijawab Tuhan.

Lidah pun adalah api; ia merupakan suatu dunia kejahatan dan mengambil tempat di antara anggota-anggota tubuh kita sebagai sesuatu yang dapat menodai seluruh tubuh dan menyalakan roda kehidupan kita, sedang ia sendiri dinyalakan oleh api neraka.

Yakobus 3:6 

Tuhan Yesus tolong kita semua ya nak. Yuk pakai mulut dan lidah kita untuk memuji Tuhan. Amen.


Renungan Harian Remaja GPdI